Hari ini pengen banget roti tawar ..... kali ini coba resep dari mba Fatmah Bahalwan. Resepnya ini yaaa.
Bahan :
1 kg tepung terigu protein tinggi
11 gram ragi instant (1 bks)
100 gram gula pasir (aq hanya 60 gr)
60 gram mentega putih
2 btr telur
20 gram susu bubuk
15 gram garam
475-500 ml air es
Cara membuat :
1. Masukkan tepung terigu protein tinggi, ragi instant, gula pasir, dan susu bubuk, aduk hingga rata.2. Tambahkan telur dan air es sedikit demi sedikit aduk/uleni hingga adonan tercampur rata dan bergumpal-gumpal.
3. Tambahkan mentega putih dan garam, terus aduk/uleni hingga adonan kalis dan elastis.
4. Bulatkan adonan dan istirahatkan selama 30 menit hingga mengembang, letakkan ditempat yang hangat.
5. kempiskan adonan dengan cara ditinju, lalu bagi adonan @550 gram, bulatkan lalu gilas, gulung padat memanjang. taruh dalam loyang loaf yang sudah dioles mentega putih. diamkan selama 60 menit hingga mengembang. olesi bagian atasnya dengan campuran telur dan susu (1btr telur, 2 sdm susu segar kocok lepas).
6. oven hingga kuning kecoklatan selama lk 20 menit dengan suhu 200 der. angkat keluarkan dari loyang, olesi segera dengan margarin/mentega.
0 komentar:
Posting Komentar